10:45:00 PM
0
Gubernur Cornelis, mengajak seluruh masyarakat Kalimantan Barat termasuk pengusaha maupun yayasan memanfaatkan tax amnesty atau pengampunan pajak yang sudah di undangkan pemerintah dengan UU nomor 11 tahun 2016. “Presiden telah menyambaikan kepada Menko Perekonomian Sri Mulyani bahwa target tax amnesty harus tercapai, sehingga sosialisasi ke depan tidak hanya dilakukan oleh satu bank, melainkan oleh banyak bank terutama bank pemerintah. Manfaatkan momen pengampunan pajak ini sebaik-baiknya. Apalagi nasabah dilindungi datanya sehingga aman. Nanti di sosialisasikan terus agar benar-benar ada hasilnya,” ujarnya saat membuka sosialisai Tax Amnesty bersama BNI dan DJP Kanwil Kalbar, di Mercure Hotel Pontianak, Kamis (28/7).
Menurut Cornelis,  Tax Amnesty sudah diundangkan tinggal bagaimana merealisasikan. Perintah presiden, baik pemerintah maupun masyarakat yaitu mensukseskan pengampunan pajak ini, Jika dulu masyarakat yang merupakan wajib pajak takut melapor karena takut dikenanakan pidana atau denda, saat ini tidak perlu khawatir. Pasalnya, pemerintah sudah meluncurkan UU Tax Amnesty, sehingga wajib pajak tidak ada alasan untuk tidak melapor dan membayar pajak.
Seperti diketahui Tax Amnesty adalah pengampunan pajak, yaitu adanya penghapusan pajak bagi Wajib Pajak (WP) yang menyimpan dananya di luar negeri dan tidak memenuhi kewajibannya dalam membayar pajak dengan imbalan menyetor pajak dengan tarif lebih rendah. Dengan dilakukannya tax amnesty ini, diharapkan para pengusaha yang menyimpan dananya di luar negeri akan memindahkan dananya di Indonesia dan menjadi WP baru yang patuh sehingga dapat meningkatkan pendapatan pajak negara. Oleh karena itulah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mendorong diberlakukannya tax amnesty ini untuk menarik kembali uang milik warga Indonesia yang disimpan di luar negeri.
Untuk itu, Bank Negara Indonesia (BNI) Pontianak menggelar sosialisasi Tax Amnesty atau pengampunan pajak bekerjasama dengan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kanwil Kalbar. Menurut Head Of Network Services PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Wilayah Kalimantan Barat, Suhardi Petrus. Sosialisasi ini merupakan yang pertama kalinya di gelar oleh BNIsecara nasional. Dengan mengangkat tema BNI Siap Menjadi Bank Persepsi Anda, BNI siap menampung dana repatriasi para wajib pajak.
sosialisasi pengampunan pajak dihadiri para pengusaha dan pimpinan yayasan di Kalimantan Barat, “Sosialisasi ini dalam rangka bagaimana nasabah kita dan sejumlah undangan mengerti dan paham apa itu tax amnesty,” ujar Suhardi Petrus.

0 comments:

Post a Comment

Peringatan: berilah komentar yang sopan, komentar yang tidak sopan tidak akan kami publish!