Pontianak: Gubernur Kalimantan Barat Drs. Cornelis MH. Mengingatkan
para Camat agar benar-benar memantau wilayahnya dan mengingatkan kepala desa
serta masyarakat agar menjaga lingkungan, "Camat jangan hanya nongkrong di
kantor, ingatkan masyarakat agar menjaga lingkungan, ingatkan masalah rabies
dan narkoba, bakar membakar (lahan) juga harus diingatkan, jangan buang
puntung rokok sembarangan, " ujar Cornelis. Ketika menutup
Pendidikan dan Latihan Kepemimpinan (Diklatpim) Tingkat III angkatan III dan IV
provinsi Kalimantan Barat di Kantor Badan Pendidikan dan Latihan Provinsi
Kalbar.
Seperti
diketahui, Pemerintah Kalimantan Barat sudah menetapkan siaga
darurat kabut asap yang belakangan melanda hampir seluruh wilayah Kalimantan,
sehingga mengganggu jadwal penerbangan.
Orang
nomor satu di Kalimantan Barat pada kesempatan itu juga mengingatkan
peserta diklatpim III yang sudah dididik, dipersiapkan untuk memimpin di
instansi masing-masing, harus mampu membimbing bawahan agar bisa bekerja dengan
pola pikir yang bukan sebagai 'tuan besar', bukan yang tiap saat minta di
hormati orang, tapi bagaimana memberi pelayanan kepada masyarakat agar mereka
merasa dimanusiakan, taat dan patuh pada pimpinan juga wajib,
"Aparat juga harus mengerti aturan, pasal demi pasal, ayat demi ayat, jangan
cukup dengan satu aturan. Masalah korupsi harus diperhatikan, jangan pulang
lalu main hantam anggaran, main sikat, jual nama gubernur, jual nama keluarga
gubernur," tegas Cornelis.
Mantan
Bupati landak itu juga mengingatkan agar jangan berpegang teguh pada rezim tapi
tunduklah pada aturan. Jangan terlibat politik praktis. Harus bisa menggunakan
IT karena jaman sudah berubah maju.
Kepala
Badan Pendidikan dan Latihan Provinsi Kalbar Junaedi mengatakan peserta
diklatpim III sebanyak 59 orang dan sampai sore ini telah dinyatakan lulus,
namun satu orang masih harus ditunda kelulusannya karena sakit.
Junaedi
menjelaskan, Peserta yang lulus agar merevolusi mental di tempat kerja
masing-masing berfikir merespon bertindak dan bekerja sungguh-sungguh mendukung
9 program kerja prioritas nawa cita dan visi misi pemerintahan provinsi
Kalimantan Barat.
(By: HC)
0 comments:
Post a Comment
Peringatan: berilah komentar yang sopan, komentar yang tidak sopan tidak akan kami publish!